Download Capaian Pembelajaran Kurikulum Merdeka 2022


GHIRAHBELAJAR.COM - Istilah Capaian Pembelajaran atau CP digunakan dalam Kurikulum Merdeka 2022 untuk menggantikan istilah yang sebelumnya kita sebut dan kenal sebagai Kompetensi Inti alias KI dalam Kurikulum 2013 (Kurtilas). Pada dasarnya, Kurikulum Merdeka ini lebih sederhana dalam penerapannya, sehingga ada beberapa perubahan, selain perubahan istilah juga beberapa kelengkapan administratif yang mesti disesuaikan.

Uniknya, dalam Kurikulum Merdeka 2022 yang sudah mulai diujicobakan di beberapa sekolah ini, peran guru tidak lagi menjadi petugas kurikulum, melainkan menjadi inisiator yang dapat menggunakan pendekatan sesuai kebutuhan kepada siswa. Sehingga, guru dituntut lebih kreatif dan insiatif.

Baca Juga: Unduh 35 Modul Ajar Kurikulum Merdeka 2022

Poin-Poin Penting dalam Kurikulum Merdeka 2022

Berikut ini merupakan poin-poin penting dalam Kurikulum Merdeka 2022 yang mulai diterapkan di beberapa sekolah di seluruh Nusantara. Poin-poin ini penting diperhatikan untuk menunjang penerapan Kurikulum Merdeka 2022:

  • Tidak ada peminatan, siswa kelas XI dan XII memilih minimal 2 dari kelompok mata pelajaran  (MIPA/IPA/Bahasa dan budaya/Vokasi/karya kreatif, dan seni & Olahraga untuk sekolah khusus)
  • Sekolah membuka minimal 3 mapel dari masing-masing kelompok mapel pilihan
  • Pengaturan jam pelajaran diatur pertahun (sekolah lebih leluasa mengatur)
  • Pembelajaran dilakukan melalui kegiatan projek sehingga lebih kontekstual dan relevan dengan Penguatan profil  Pelajar Pancasila
  • Mata pelajaran dibagi menjadi dua, yaitu pembelajaran  rutin (intrakurikuler) dan non rutin (kokurikuler)
  • Penghitungan beban kerja guru dihitung dari kegiatan  rutin dan non rutin (sertifikasi tidak terganggu)
  • Beban belajar siswa tidak bertambah dari kurikulum sebelumnya

Baca Juga: Unduh Modul Merdeka Belajar 2022

Dalam upaya memahami lebih mendalam, kita tentu membutuhkan panduan dan bahan. Seperti yang disajikan berikut ini. Adapun isinya meliputi PDF Revisi CP Juni 2022, Perencanaan Pembelajaran dan Asesmen (PPT), Panduan Profil Pelajar Pancasila (PPT), Modul SMA Fase E dan F, Capaian Pembelajaran (CP) mata pelajaran (Sosiologi, Seni Tari, Seni Rupa, Seni Musik, Sejarah, Prakarya Rekayasa, Prakarya Pengolahan, Prakarya Kerajinan, Prakarya Budi Daya, PJOK, Pancasila, Matematika, Kimia, Informatika, Geografi, Fisika, Ekonomi, Biologi, Bahasa Inggris, Bahasa Inggris TL, Bahasa Indonesia, Bahasa Indonesia TL, Antropologi, Agama Katolik, Agama Islam, Panduan Penguatan Projek Profil Pancasila, Panduan Pembelajaran dan Asesmen, Contoh Modul Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila). 

Download Capaian Pembelajaran Kurikulum Merdeka 2022 [KLIK]

Baca Juga: Unduh Perangkat Mapel Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka 2022



Posting Komentar

0 Komentar